Acara Asistensi dan Evaluasi Penyusunan Laporan Analisis Beban Kerja dilaksanakan pada tanggal 17 Januari s/d 19 Januari 2017. Kanwil DJBC Aceh bekerjasama dengan KPPBC TMP C Banda Aceh selaku tuan rumah dalam rangka pelaksanaan Asistensi dan Evaluasi Penyusunan Laporan Analisis Beban Kerja (ABK) tahun 2017. Analisis beban kerja Tahun 2017 disusun berdasarkan kegiatan yang dilaksanakan selama tahun 2016. Acara ini dibuka oleh Bapak Rusman Hadi selaku Kepala Kantor Wilayah DJBC Aceh, kemudian disusul acara foto bersama seluruh peserta. Pada acara asistensi dan evaluasi tersebut dihadiri oleh perwakilan dari kantor-kantor pelayanan Bea dan Cukai yang berada di bawah lingkungan Kantor Wilayah DJBC Aceh.
Materi Asistensi dan Evaluasi Penyusunan Laporan Analisis Beban Kerja (ABK) disampaikan oleh tim Organisasi Tata Laksana (OTL) dari Kantor Pusat DJBC. Tim tersebut diwakili oleh Bapak Yudhi Dharma Nauly selaku Kassubag Tata Laksana I dan 3 orang pelaksana.
Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari tersebut diisi dengan Pemaparan Materi oleh Tim Organisasi Tata Laksana (OTL), Penyampaian Laporan ABK masing-masing kantor dan Evaluasi Laporan yang dilakukan oleh Tim Organisasi Tata Laksana (OTL).
Acara ditutup dengan forum diskusi dan koordinasi unit Kepatuhan Internal di Lingkungan Kantor Wilayah DJBC Aceh.
#BeaCukaiMakinBaik
#BeaCukaiBisa
#BeaCukaiAceh